Wartakita.id – Makassar, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Makassar Syamsu Rizal melakukan Safari Ramadan bersama jajaran OPD lingkup Pemerintah Kota Makassar, di Masjid Sholatu Kahirun, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Mamajang, belum lama ini.
Turut mendampingi Plt Wali Kota Makassar dalam safari ramadan pertama ini yakni, Kabag Kesra Aswis Badwi, Kabag Perlengkapan Aidil Adha, Kadis Tata Ruang Ahmad Kafrawi, Plt Kadis BLH Azis Hasan, Plt Kepala BPKAD Abdul Rasyid dan Camat Mamajang Fadli Wellang.
Dalam safari ramadan ini, Deng Ical, sapaan akrab Syamsu Rizal menyerahkan bantuan sumbangan pembangunan Masjid Sholatu Khairun senilai Rp25 juta kepada pengurus masjid.
“Semoga bantuan ini bisa mempercepat proses pembangunan masjid ini, supaya masyarakat sekitar bisa melaksanakan ibadah lebih nyaman,” harapnya.
Ia mengatakan, safari ramadan ini adalah bentuk silaturahmi antara Pemkot Makassar dengan masyarakat. Menurutnya, hal ini dilakukan Pemkot Makassar agar lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.
Apalagi, kata dia, beberapa minggu terahir ini telah terjadi kejadian bom bunuh diri di Kota Surabaya, Sidoarjo dan Riau. Sehingga hal itu menjadi perhatian dan perlu diantisipasi bersama.
“Dalam mengantisipasi masuknya teroris di Kota Makassar, bukan hanya tanggung jawab pihak kepolisian, TNI dan pemerintah, tetapi juga tanggung jawab semua lapisan masyarakat,” sambungya
Oleh karena itu, ia meminta kepada seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam membantu pemerintah dan pihak kepolisian dalam menjaga kemanan di Kota Makassar.
“Jika pemerintah, kepolisian, TNI dan masyarakat bisa bersinergi dengan baik maka, hal hal buruk yang bisa menganggu keamanan Kota Makassar dapat diantisipasi secara bersama,” tutupnya.