Wartakita.id – Makassar, Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) menjadi momen peringatan pendidikan di Indonesia khususnya di Kota Makassar.
Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Makassar Syamsu Rizal menyebut, pendidikan itu berakar kuat pada budaya. “Budaya itulah sebenarnya yang menjadi sumber inspirasi dan daya dukung, sehingga menjadi pondasi bagi kemajuan pendidikan kita di Kota Makassar,” ujar Deng Ical, sapaan akrab Syamsu Rizal saat menjadi inspektur upacara Hari Pendidikan Nasional di Lapangan Karebosi, Rabu (2/5/2018).
Oleh sebab itu, pria berlatar doktor kebijakan publik ini menekankan kepada seluruh guru untuk memberikan pelajaran kepada murid, sesuai dengan karakter dan budaya orang Bugis Makassar.
“Penting untuk mengajarkan anak kita sejak dini, bagaimana menghargai adat dan budaya dalam pendidikan yang bersandar pada kearifan lokal orang bugis Makassar dan Sulawesi Selatan,” jelasnya.
Ia menjelaskan, bila pendidikan berkarakter budaya itu tidak mesti mengikuti cara atau pun model belajar seperti orang di Amerika, Jakarta dan Surabaya, tetapi yang dibutuhkan saat ini adalah pendidikan yang berkarakter Sombere.