Wartakita.id, MAKASSAR – Manajemen Hotel Santika Makassar memberikan menu baru bagi pecinta kuliner di Makassar.
Para pencinta kuliner pasti tidak merasa asing lagi dengan menu yang satu ini, Nasi goreng. Tapi berbeda dengan nasi goreng pada umumnya, “Nasi Goreng Daging Rica” yang satu ini diolah melalui tangan handal Chef fanis yang memiliki cita rasa tersendiri, dimana nasi goreng tersebut dipadukan dengan daging impor yang ditumis dengan bumbu rica-rica. Kami menyajikan promo nasi goreng daging rica seharga 65.000,- nett/porsi.
Public Relation Hotel Santika, Hikmawati dalam rilsinya mengatakan, selama November 2016 ada yang mengejutkan. “Kami menyajikan “Coconut Cheese” dengan harga 45.000,- nett. Untuk para pencinta keju pastinya sangat menyukai minuman ini karena untuk isi dan topping memakai keju.
Dikatakan, Hikma minuman ini terbuat dari santan, fresh milk, monin caramel, cheese, coco crunch. Jika tertarik, Anda dapat menikmati rangkaian Food & Beverage Hotel Santika yang terletak di Jl. Sultan Hasanuddin No. 40 Makassar hanya di Restaurant Kalosi lantai 3 dan Spermonde Lounge lantai 11.
Tak hanya itu, tahun ini kami mengangkat tema “Great Gatsby” untuk melengkapi tahun baru 2017. Kami memberikan promo harga kamar mulai dari Rp. 1.750.000,- nett termasuk sarapan dan gala dinner untuk 2 orang serta ada benefit-benefit yang lainnya juga yang kami tawarkan khusus untuk merayakan malam pergantian tahun.