Wartakita.id – MAKASSAR – Kali ini Hotel Horison Ultima kembali mengeluarkan menu yang tidak kala lezatnya dengan menu-menu yang sebelumnya.
Menu khas Bali ini yang sudah disesuaikan dengan lidah orang sulawesi sehingga pengunjung akan disungguhkan dengan aroma khas yang di keluarkan dari bahan rempah – rempah yang digunakan dalam masakan khas Bali ini.
Dua menu spesial yang dikeluarkan Hotel Horison Ultima diantaranya Ayam Pelalah dan Banana french Toast.
“Jadi ayam Pelalah dengan bahan dasar ayam, dengan bumbu khas dari Bali yang dicampurkan dan disajikan dengan nasih putih, sementara itu makanan sebagai menu penutup Banana french Toast, dengan bahan dasarnya Roti tawar dibaluti coklat dan tengahnya diisi potongan pisang,” kata Chef Dimas Aditio Serega, selasa (12/4/16).
Aditio menyebut dua menu ini di masak sedimikian rupa agar konsumen khususnya orang sulawesi pas dengan lidahnya dan harganya pun sangat terjangkau, Ayam Pelalah hanya dibandrol dengan Rp 45/porsi dan Banana french Toast dengan harga Rp 41 ribu/ porsi, manu ini sangat cocok dinikmati di Cafe Tiket lantai 3 hotel horison Ultima,
“Banyak orang yang mau makan ayam tapi tidak mau di repotkan dengan tulang-tulangnya, sehingga ayam ini kita suwir-suwir kecil agar konsumen tidak direpotkan dengan tulang-tulangnya,” Aditio, tutupnya.