Wartakita.id, MAKASSAR – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Makassar, melakukan sosialisasi data dan elektronik di Hotel Condotel Karebosi Makassar, Kamis (4/4/2019).
“Kebetulan ini bidang yang dilkaukan ini adalah data dan elektronik terkait. Yang ditugaskan pemerintah kota dalam hal merangkum semua kegiatan, jadi ini nanti hasilnya semua operator yang menginput di semua SKPD,” kata Plt. Kepala Dinas Kominfo Kota Makassar, Ichwan Jacub.
Kegiatan kata mantan kabag umum Pemkot Maakassar itu, akan menginput data memberikan data kepada semua pihak sehingga dirangkum menjadi data valid yang dikeluarkan guna memberikan gambaran bagaimana tentang kota Makassar.
“Ke depan baik secara struktural maupun dari segi pengelolaan Pemerintahan Kota Makassar selalu siap. Jadi kita berharap bahwa ini lebih memberikan bimbingan kepada teman-teman yang ada di SKPD bahwa bagaimana mengelolah informasi dengan baik,” tuturnya.
Selain itu, diharapkan agar masyarakat dan pemerintah bersinergi untuk mencegah informasi berupa hoax di kota Makassar.
“Kalau kita bicara soal kondisi kota Makassar dengan pemerintahan. Kini hoax masalah yang harus dijauhi. Harapan kita ke depan bahwa dengan waktu yang tersisa ini Pemerintahan mohon juga pada teman-teman pers lebih memberikan nuansa edukasi kepada masyarakat,” pungkasnya.