MAKASSAR – Direktur Utama PSM Makassar, menjawab penunggakan gaji pemain di Liga 1 2023/2024. Keuangan PSM Makassar sedang bermasalah hingga tak melunasi gaji pemain.
Permasalahan tersebut muncul ke permukaan saat pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengungkapkan situasi sulit ini dalam sesi prematch konferensi pers pada Kamis, 7/12/2023.
“Kita sayangkan ada dari pemain-pemain kita ada yang 1 bulan gaji delay (menunggak) yang lain 2 bulan delay, yang lain juga ada pemain 3 bulan dan ada yang staf yang 5 bulan gaji delay,” kata Bernardo, Kamis (7/12).
“Kita harus perbaiki hal-hal yang seperti ini dan ini bukan individual saat ada beberapa orang telah diberikan haknya dan ada beberapa yang diberikan haknya dan ini tidak membuat situasi dalam tim lebih bagus,” imbuhnya.
Kemudian pemain asing PSM Makassar, Victor Mansaray, menyatakan mundur dari tim lewat status di media sosial pribadinya. Menyusul pemain lain mengungkap momen ketidakadilan dari manajemen sempat diungkapkan pemain asal Jepang, Kenzo Nambu.
Melalui konfrensi pers kepada awak media, Direktur utama PSM Makassar Sadikin Aksa memberikan sinyal bahwa masalah penunggakan gaji akan diatasi.
Kendati demikian, Sadikin Aksa membeberkan kondisi keuangan tim sedang tak baik-baik saja.
“Harus saya akui ada masalah, tertatih-tatih tapi tetap jalan, saya bertanggung jawab,” tegas Sadikin, melansir Tribun Timur (20/12/2023).