MAKASSAR – Massa dari Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Peduli Keadilan memprotes penarikan sepeda motor oleh pembiayaan Adira Finance.
Mereka menggelar unjuk rasa di DPRD Makassar, Senin siang (14/10/2019). Pengunjuk rasa diterima perwakilan anggota dewan yakni Wahab Tahir (F-Golkar), Supratman (F-Nasdem) , Alhidayat Syamsu (F-PDIP), Anton Paul Goni (F-PDIP) dan Ray Suryadi Arsyad (F-Demokrat).
“Penarikan kendaraan sepeda motor ini tak sesuai prosedur dan aturan yang berlaku,” Akbar Haruna, kordinator aksi.
Akbar menjelaskan penarikan sepeda motor merk Mio soul atas nama nasabah Hamsir oleh Adira Finance tanpa adanya surat peringatan terlebih dahulu.
“Selain itu, tak ada juga surat kuasa penarikan yang diperlihatkan debt kolektor,” kata Akbar.
Legislator Partai Golkar, Wahab Tahir mengatakan dewan akan memanggil pihak Adira Finance Makassar untuk menjelaskan masalah ini.
“Kalau memang Adira Finance Makassar menarik kendaraan tak sesuai prosedur, maka kami akan mengeluarkan rekomendasi sanksi sesuai aturan yang berlaku,”kata Wahab.
Dewan akan menjadwalkan pemanggilan pihak Adira Finance Makassar untuk membahas masalah ini.