Makassar – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79, TNI bersama berbagai unsur masyarakat menggelar aksi bersih-bersih kanal di Jl Andi Djemma, Kota Makassar, Selasa (8/10). Aksi ini melibatkan tenaga kebersihan, Damkar, Satpol PP, serta perangkat pemerintah lainnya dengan tujuan memperkuat kebersamaan dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.
Kepala Staf Kodim 1408 Makassar, Letkol Kadir Tangdiesak, menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT TNI yang bertujuan mewujudkan Makassar sebagai kota bersih dan sehat. “Pemda, kepolisian, dan masyarakat semua terlibat dalam karya bakti ini. Ini bukti bahwa TNI hadir untuk memberikan kontribusi nyata di tengah masyarakat,” ujar Kadir.
Selain bersih-bersih kanal, kegiatan lainnya yang dilaksanakan dalam rangka HUT TNI ke-79 meliputi donor darah, pengobatan gratis, pemberian bantuan sosial, penanaman pohon, dan berbagai kegiatan sosial lainnya. Kadir menjelaskan, kegiatan-kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat melalui aksi humanis yang bermanfaat bagi lingkungan.
Bersih-bersih kanal ini dilakukan dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat dan instansi. Belasan truk sampah serta kendaraan Viar roda tiga dikerahkan untuk mengangkut berbagai jenis sampah dari kanal. Sampah plastik, botol air mineral, bungkus makanan, serta potongan kayu berhasil diangkut dari sepanjang kanal tersebut. Aksi gotong-royong ini berhasil membersihkan puluhan meter kanal yang sebelumnya penuh dengan sampah.
Menurut Kadir, kanal dipilih sebagai lokasi aksi bersih-bersih karena musim hujan yang akan segera tiba. “Biasanya banyak sampah menumpuk di kanal, dan itu bisa menyebabkan penyumbatan aliran air. Kita ingin memastikan Kota Makassar terhindar dari masalah banjir,” jelasnya.
Camat Mamajang, Andi Irdan Pandita, juga mengapresiasi kegiatan ini dan mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan, khususnya kanal-kanal yang rawan menjadi tempat pembuangan sampah. “Mari kita jaga kebersihan kanal, jangan sampai tersumbat, agar lingkungan kita terhindar dari banjir,” ajaknya.
Aksi bersih-bersih ini berlangsung sejak pukul 07.30 WITA hingga lebih dari pukul 08.00, dengan hasil yang memuaskan. Kanal sepanjang puluhan meter kini bersih, menjadi wujud nyata kolaborasi antara TNI dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan indah.