Wartakita.id – Makassar, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal melakukan peninjauan pelaksanaan Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN) 2018 tingkat Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidayah (SD/MI), Kamis (3/5/2018). Adapun sekolah yang dikunjungi, yakni SDN Sudirman dan SDN Pongtiku.
“Kita ingin melihat bagaimana suasana ujian, prosesnya dan kontennya, kalau pemeriksannnya nanti. Juga utamanya menyangkut kelancaran pelaksanaan USBN,” ungkap Syamsu Rizal.
Secara umum, Syamsu Rizal menilai nyaris tidak ada kendala berarti dalam hasil pantauannya. Meski demikian, dia tetap meminta pihak sekolah untuk melakukan beberapa persiapan sebagai langkah pencegahan.
“Pihak sekolah, saya sudah sampaikan untuk siapkan satu atau dua alat tulis atau papan pengalas sebagai cadangan. Siapa tahu anak-anak ada yang lupa perlengkapan ujiannya atau bagaimana,” ungkapnya.
Selain itu, pria yang akrab disapa Deng Ical ini menyampaikan bahwa beberapa sarana dan prasarana belajar juga harus menjadi perhatian. “Saya lihat juga tadi ada meja yang tidak rata, dan bisa mengganggu kenyamanan anak saat ujian,” ujarnya.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Makassar, Mukhtar Tahir merespon positif masukan dari Deng Ical. Menurutnya, pihaknya akan menampung masukan tersebut.
“Pendidikan itu punya ukuran dalam penyelenggaraan, tentunya berbasis data. Insya Allah, kalau itu menjadi salah satu target untuk ke depan. Karena memang persoalan sarana dan prasarana adalah bagian dari 8 indikator standar pendidikan,” katanya.