Dinkes Makassar Raih Penghargaan Kesehatan Haji Terbaik 2024 di Sulsel
Makassar – Kota Makassar kembali menorehkan prestasi di tingkat provinsi. Kali ini, Dinas Kesehatan Kota Makassar berhasil meraih penghargaan sebagai Penyelenggara Kesehatan Haji Terbaik 2024 di Sulawesi Selatan. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Sulsel, Prof. Zudan Arif Fakhrulloh, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi luar biasa dalam menjaga kesehatan jemaah haji.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr. Nursaidah Sirajuddin, atau yang akrab disapa dr. Ida, menjelaskan bahwa persiapan kesehatan jemaah dilakukan secara menyeluruh dan intensif. “Pendampingan kami mulai sejak masa pendaftaran, bahkan hingga dua tahun sebelum keberangkatan. Setahun terakhir, kami memastikan kebugaran fisik jemaah dengan lebih ketat, termasuk melalui program senam kebugaran dan pemantauan kesehatan rutin,” ujarnya, Jumat (15/11/2024).
Tak kurang dari 47 puskesmas di Kota Makassar turut berkontribusi dalam program ini. Layanan yang diberikan meliputi imunisasi wajib, pemeriksaan penyakit kronis seperti diabetes dan hipertensi, serta penyediaan obat-obatan yang dikawal dokter pendamping.
Pada musim haji 2023, Dinas Kesehatan berhasil mencatatkan prestasi luar biasa dengan menjaga kesehatan lebih dari 1.200 jemaah asal Makassar yang tergabung dalam 13 kloter. Tak satu pun kasus kematian tercatat selama masa haji, berkat pemantauan intensif sebelum keberangkatan hingga 21 hari setelah kepulangan.
“Kami terus memantau kondisi kesehatan jemaah setelah mereka kembali ke tanah air untuk memastikan adaptasi fisik berjalan lancar,” tambah dr. Ida.
Konsistensi dan dedikasi ini menjadikan Kota Makassar sebagai kota dengan pelayanan kesehatan haji terbaik di Sulsel. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Dinas Kesehatan dan seluruh pihak terkait untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan haji di masa mendatang.