Wartakita.id – Makassar – Kepala Badan Sar Nasional (Basarnas) Marsekal Madya FHB Soelistyo meresmikan Kapal Negara Antasena 234, di Terminal penumpang Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (14/4/2016).
Badan SAR Nasional memberikan satu buah kapal baru yang diberi nama KN SAR Antasena 234 untuk dioperasikan guna menunjang kinerja Basarnas dalam setiap misi kemanusiaan yang terjadi pada perairan di Indonesia khususnya untuk wilayah Sulawesi dan sekitarnya.
Kepala Basarnas mengatakan kehadiran KN Antasena ini untuk mendukung kinerja Basarnas dalam setiap operasi kemanusiaan.
“Hadirnya kapal Antasena 234 yang telah siap dioperasikan ini kita harapkan dapat menjadi penunjang Basarnas dalam melaksanankan misi kemanusiaan yang terjadi di wilayah perairan Indonesia, khususnya Sulawesi,” kata FHB Soelistyo.
Kapal ini dilengkapi sejumlah peralatan modern. Peralatan modern yang dimaksud seperti forward infrared untuk mendeteksi objek di permukaan pada malam hari. Ada juga radar, pendeteksi benda bawah air, dan yang tercanggih adalah Remotely Operated Vehicle (ROV) atau robot pintar bawah laut.
Operator atau pilot untuk ROav disekolahkan di Vietnam agar menguasai pengoperasiannya.
KN SAR Antasena ini mampu bermanuver tinggi, olah gerak yang baik, serta stabilitas yang sangat baik.