Wartakita.id, MAKASSAR – Manajemen hotel Phinisi Hospitality kembali menggelar promo dan diskon khusus untuk paket di perayaan tahin baru China atau Imlek yang jatuh pada 28 Januari mendatang.
Marcom Manager Grand Clarion Makassar, Richwan Wahyudi, mengatakan khusus untuk paket tahun baru Cina, pihaknya menyediakan paket kamar superior dengan harga Rp 1,2 juta untuk dua hari dua malam mulai tanggal 27-29 Januari 2017.
“Selain itu, yang membedakan kita dengan manajemen hotel yang lain, benefit yang kita tawarkan bagi yang menginap akan mendapatkan lucky angpaoe berisi gratis breakfast dan berenang untuk empat orang. Bagi yang menginap di kamar superior, juga ada voucher makan Rp 500 ribu di Sunachi dan Koi,” kata Yudi sapaannya saat memggelar jumpa pers di Hotel Grand Clarion Makassar, Jalan AP Pettarani, Senin (23/1/2017).
“Sementara bagi yang menginap menggunakan package di 27-29 Januari dan ingin melanjutkan atau eksten ke tanggal 30 Januari, kita beri voucher harga Rp 500 ribu dan berlaku hingga tanggal 4 Februari,” lanjutnya.
Yudi melanjutkan, di Restoran Sunachi, bertemakan Chinese New Year Dinner, pihaknya menyediakan tiga menu andalan khas Cina.
“Ada tiga menu khas Cina yang dihidangkan oleh Master Shifu Leslie yakni Salmon Yusheng, Sapo Nasi Imlek dan Nian Gao dengan harga Rp 300 ribu untuk 10 orang. Dipuncak perayaan Imlek, akan ada Barongsai yang mengelilingi spot-spot Clarion dan berakhir di lobi hotel pukul 20.00 Wita dari Yayasan Girinaga,” tambahnya.
Sementara itu, Marcom Manager Dalton Hotel, Irma, juga menyediakan lucky angpao dan promo kamar.
“Untuk harga kamar superior dilepas pada Rp 382.500 termasuk gratis breakfast dan berenang dua orang, freepass satu jam karaoke di Laguna serta potongan Rp 50 ribu di Urban Consum. Juga ada door prize free kamar dan free massage. Promo ini berlaku hingga akhir bulan Januari,” tutur Irma.
Dari hotel bintang lima milik Phinisi Hospitality yakni Hotel The Rinra. Marcom Manager The Rinra, Rari Maharani, menyampaikan akan menghadirkan restoran baru yakni Sunachi Harbour.
“Kita juga ada Sunachi seperti di Clarion. Namun namanya lain. Harga makanannya Rp 350 ribu perorang serta kami juga menghadirkan pertunjukan barongsai yang akan mengelilingi seluruh outlet di The Rinra untuk menghibur para tamu,” beber Rari.
Dilain pihak, manajemen Quality Plaza Hotel memberikan diskon kamar lebih besar yakni 35 persen ditambah sejumlah benefit.
“Kamar superiornyanya setepah didiskon, pengunjung tinggal membayar Rp 390 ribu dan berlaku mulai 27-29 Januari. Benefitnya kita ada breakfast dua orang, sauna, pool. Sementara makanan dan minuman hanya seharga Rp 35-50 ribu per item,” kata Marcom Manager Quality Plaza Hotel, Iin Pratiwi.
Tampil beda dengan empat hotel lainnya, Grand Clarion Kendari yang diwakili Marcom Eksekutive Calrion Makassar, Anggi Puspita, tidak memberi promo kamar diperayaan Imlek kali ini. Namun, promonya hanya untuk gala dinner malam dan lebih spesialnya, manajemen mendatangkan artis Kristin Panjaitan untuk membawakan sejumlah tembang kenangan di The Liquid tepat di hari perayaan Imlek 27 Januari nanti.
Sejumlah paket Imlek seperti membagi-bagikan angpao di lima hotel yang masuk dalam group Phinisi Hospitalty. Kelima hotel tersebut yakni Hotel Grang Clarion Makassar, Grand Clarion Kendari, Quality Plaza Hotel, The Rinra, dan Dalton Hotel.