Wartakita, MAKASSAR – Alumni Universitas Indonesai Timur menggelar Silaturahmi Nasional (Silatnas) dan Musyawarah Nasional (Munas) di Ballroom Hotel Grand Wisata UIT Makassar, Sabtu (3/9). Kegiatan yang mempertemukan alumni UIT itu dihadiri sekitar 1.500 orang alumnus dari berbagai Fakultas di UIT.
Rektor UIT Prof Baso Ammang yang membuka acara tersebut sangat menyambut baik Silatnas dan Munas pertama Alumni dan berharap bisa menjadi agenda rutin.
“Kalau ditanya sapa yang paling bahagian atas kegiatan ini, jawabnya saya. Yang lain itu hanya ikut-ikut bahagia karena tahu saya bahagia” kata Baso Ammang.
Dalam acara tersebut dirangkaikan dengan pembentukan Ikatan Alumni Universitas Indonesia Timur yang diharapkan menjadi wadah untuk mempersatukan seluruh alumni UIT yang sudah tersebar ke berbagai daerah di Tanah Air. Iwan Kurniawan, S.H terpilih secara aklamasi sebagai ketua Ika Alumni UIT yang pertama setelah dipilih oleh 8 perwakilan Fakultas.
Dalam Sambutannya, Iwan sabagai ketua terpilih meyatakan terimakasih atas dukungannya dan akan menjaga marwah dan wibawa almamater.
“Setelah suksesnya semua rangkaian kegiatan, saya sangat senang dengan anatusiasme dan kehadiran para alumni” lanjutnya.
Selain pembentukan IKA Alumni, dalam acara tersebut juga dirankaikan dengan pemeriksaan tekana darah gratis dengan menggunakan alat pemeriksaan tekanan darah otomatis.