Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila Naura Marhaeni (Universitas Diponegoro)
Pernyataan tersebut tidaklah benar. Sejarawan dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) melalui laman Detik mengatakan bahwa istilah Kadal Gurun (Kadrun) baru muncul setelah Pilkada 2012 hingga Pilpres 2019.
= = = =
KATEGORI: Misleading content/konten yang menyesatkan
= = = =
SUMBER:
Twitter
https://archive.fo/fgetS
= = = =
NARASI:
“Kadrun istilah dr PKI alias KOMUNIS ditujukan buat islam. Kl mau jd komunis pake aja istilah kadrun buat umat islam. Auto lsg Komunis”
= = = =
PENJELASAN:
Telah beredar sebuah komentar di Twitter oleh akun @MohCipto1 yang mengatakan bahwa istilah Kadal Gurun (Kadrun) merupakan istilah PKI yang ditujukan untuk orang Islam. Komentar tersebut muncul setelah terdapat akun lain yang menanyakan apa arti dari istilah Kadrun. Akun @MohCipto1 juga mengatakan bahwa apabila seseorang hendak menjadi komunis, ia dapat menggunakan istilah Kadrun kepada orang Islam.
Setelah melakukan penelusuran, fakta tersebut tidak benar. Melansir dari detik.com, Sejarawan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yakni Asvi Warman Adam melalui laman Detik mengatakan bahwa istilah Kadrun baru muncul setelah Pilkada 2012 hingga Pilpres 2019, diikuti oleh kemunculan istilah Cebong dan Kampret.
“Pada Pemilu 1955 ada persaingan yang tajam antara Masyumi dan PKI. Masyumi menuduh orang PKI itu ateis. PKI menuduh Masyumi dapat bantuan dana dari AS. Tidak ada istilah kadal gurun tersebut. Tahun 1960-an, yang ada yakni istilah Nekolim, Aksi Sepihak, Setan Desa dan Setan Kota.”, tutur Asvi.
Sehingga dapat dikatakan bahwa istilah Kadrun belum muncul saat era PKI masih ada.
Dengan demikian, maka komentar oleh akun Twitter @MohCipto1 tidak sesuai fakta dan masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.
= = = =
REFERENSI:
- https://www.instagram.com/p/CBrvnpqBkHR/?igshid=zxx2fvv7yaul
- https://m.medcom.id/telusur/cek-fakta/4bam8YJb-cek-fakta-istilah-kadrun-sudah-lama-dipakai-pki-untuk-serang-kaum-muslim
- https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-istilah-kadrun-muncul-sejak-zaman-pki.html
- https://news.detik.com/berita/d-5048771/debat-istilah-kadrun-bikinan-pki-atau-semata-kadal-gurun/2
- https://turnbackhoax.id/?s=kadrun+pki
Penulis: Nadine Salsabila Naura Marhaeni
Editor: Bentang Febrylian
Sumber